6 Cara Copy Link Instagram (URL Foto, Video, Akun, Story, IGTV)
Daftar Isi
6 Cara Copy Link Instagram (URL Foto, Video, Akun, Story, IGTV) Di Android - Link URL atau URL ialah singkatan dari kalimat Uniform Random Link yang artinya sebuah alamat khusus untuk mengakses situs web yang ada di internet. Dengan adanya URL ini maka kita dapat memanfaatkannya untuk berbagi kepada orang lain mengenai informasi yang ada di internet, misalnya yaitu link berita, hiburan, ataupun data privasi kita yang ada di media sosial kita seperti link instagram.
Di sisi lain kita juga dapat memanfaatkan URL untuk mempromosikan jasa seperti fotografi dan desain ataupun berupa produk siap kirim seperti makanan dan fashion yang telah kita posting di akun instagram kita sendiri dalam format foto maupun video.
Untuk mempromosikannya jasa dan produk di instagram juga sangat mudah, karena kita hanya perlu mambagikan URL tersebut kepada orang lain melalui akun media sosial lainnya seperti Blog, Facebook, Youtube, Telegram dan Whatsapp.
Cara Menyalin Link Foto, Video, Story, IGTV Dan Akun Profil Instagram Di HP Android Secara Lengkap
1. Cara Copy Link Postingan Foto Dan Video Instagram
Cara yang pertama ini cocok sekali untuk kalian yang ingin melakukan repost atau membagikan ulang sebuah postingan milik orang lain atau milik sendiri ke media sosial lainnya agar dapat meningkatkan jumlah like postingan.
1. Buka aplikasi Instagram dan login kedalam akun Instagram kalian.
2. Cari postingan berupa foto atau video di menu Beranda, Galeri akun sendiri ataupun di menu Pencarian yang akan kalian dibagikan.
3. Jika kalian sudah menemukan postingan yang cocok untuk dibagikan kepada orang lain, maka ketuk pada ikon titik tiga yang ada di pojok kanan atas postingan, setelah itu pilih "Salin Tautan" untuk copy link postingan Instagram tersebut.
Dengan begini maka secara otomatis URL tersebut sudah tersalin, setelah itu kalian hanya perlu menempelkan/paste link tersebut untuk membagikannya kepada orang lain. Bisa dibagikan di Whatsapp (WA), Facebook (FB) ataupun di Blog.
2. Cara Menyalin Link Profil Akun Instagram Kita Sendiri Dan Orang Lain
Jika cara pertama digunakan untuk copy link postingan Instagram, maka di cara kedua yaitu cara copy link instagram sendiri, sehingga kita dapat membagikan alamat URL profil atau akun Instagram untuk memberikan akses galeri instagram tersebut kepada orang lain. Hal ini cocok sekali untuk mempromosikan jasa dan produk yang kita miliki.
1. Silahkan buka Instagram dan pastikan sudah login kedalam akun kalian sendiri.
2. Lalu pilih pada menu "Pencarian" yang berbentuk ikon Kaca Pembesar/Lup.
3. Selanjutnya ketik nama pengguna Instagram kalian sendiri atau orang lain dan pilih akun tersebut.
4. Setelah itu kalian ketuk pada ikon titik tiga yang berada di bagian pojok kanan atas pada Profil akun instagram tersebut.
5. Lalu pilih opsi "Salin URL Profil" untuk menyalin link akun atau profil Instagram tersebut.
Sama seperti cara pertama, kalian hanya perlu menempelkan/paste URL tersebut untuk membagikannya kepada orang lain.
Cara Membuat Link Instagram Sendiri
Sebenarnya ada cara yang lebih praktis, yakni dengan menambahkan link website instagram dan username pada profil akun kita sendiri.
Contohnya URL Instagram secara otomatis ialah menggunakan www.instagram.com/ apabila username pada akun instagram saya adalah @design.cvjobapp maka urlnya akan menjadi www.instagram.com/design.cvjobapp
Apakah ada postingan gambar dan video yang tidak dapat copy URL-nya? jawabannya ialah Ada, postingan yang tidak dapat disalin URLnya tersebut dikarenakan sang pemilik akun Instagram tidak memberikan ijin kepada para pengikutnya untuk membagikan postingannya karena dia telah mengaktifkan mode privasi (Private).
Catatan: Tutorial ini telah saya uji coba di aplikasi Instagram dengan versi 114.0.0.38.120 dan berjalan dengan lancar
3. Cara Copy URL Postingan Dan Profil Instagram Melalui Aplikasi Web Browser
Jika kalian tidak dapat menyalin link pada postingan maupun profil Instagram orang lain yang disebabkan karena telah mengaktifkan mode private, maka kita dapat mengcopy URL Instagram tersebut melalui aplikasi browser seperti Chrome, UC Browser Dan Opera Mini.
1. Bukalah aplikasi browser kalian dan masuk ke situs www.instagram.com
2. Silahkan kalian login menggunakan akun Instagram kamu.
3. Setelah itu silahkan kalian cari atau kunjungi postingan atau profil Instagram yang ingin copy linknya.
4. Selanjutnya silahkan kalian salin link yang ada di dalam kotak form url browser tersebut.
5. Lalu bagikan URL tersebut kepada orang yang kamu inginkan.
4. Cara Copy Link Story Instagram (Insta Story)
Apabila kalian ingin membagikan sebuah story instagram kepada orang lain, maka kalian dapat mengikuti cara menyalin link instagram kita sendiri berikut ini.
1. Buka story instagram milik sendiri ataupun orang lain.
2. Pilih tombol titik tiga yang ada di pojok kanan bawah.
3. Sesudah pilih menu "Copy Link" atau "Salin Tautan".
4. Setelah itu bagikan link tersebut ke media sosial seperti Facebook, Youtube, Whatsapp dan lainnya.
5. Cara Copy Link IGTV
Selain cara menyalin link instagram berupa foto, video ataupun profil dan story, kita juga dapat mengcopy link link IGTV seperti tutorial berikut.
1. Buka IGTV yang ingin kita share.
2. Kemudian ketuk pada ikon titik tiga pada bagian tengah bawah.
3. Selanjutnya pilih "Salin Tautan".
4. Link IGTV pun siap untuk dibagikan.
6. Cara Menyalin Caption Dan Komentar Instagram
Apabila kalian ingin menyalin sebuah caption untuk meniru kata-kata ataupun tagar yang dipakai dalam postingan tersebut, maka kamu bisa melakukannya dengan cara berikut.
Cara ini juga dapat kalian gunakan untuk copy komentar seseorang yang ada di dalam postingan foto dan video instagram.
1. Buka aplikasi browser kalian (misalnya Chrome, Opera)
2. Selanjutnya buka halaman instagram.com di browser.
3. Kemudian cari postingan yang ingin kalian salin caption dan atau komentar pada postingan tersebut.
Supaya lebih mudah, kalian juga bisa lansung mencarinya melalui url postingan seperti pada cara pertama.
4. Kemudian kalian hanya perlu menyeleksi caption dan komentar yang disalin.
5. Setelah itu pilih salin.
Itulah pembahasan singkat tentang panduan untuk 6 Cara Copy Link Instagram (URL Foto, Video, Akun, Story, IGTV) Di Android yang dapat saya sampaikan kepada kalian semua. Kalian dapat memilih cara menyalin link instagram tersebut sesuai dengan keperluan kalian. Semoga postingan ini bisa bermanfaat bagi kita semua.
Promo Menarik
Diskon Barang Elektronik Di Lazada Hingga 80%
Cek disini
Promo Cuci Gudang, Diskon Sampai 50%
Cek disini
Murah Pol - Barang Murah Berkualitas Mewah
Cek disini
Tampil Cantik Gak Perlu Mahal - Diskon 50%
Cek disini
Kumpulan Barang Untuk Kesehatan - Diskon 50%
Cek disini