Doa Islam Sebelum Dan Bangun Tidur: Arab, Latin Dan Artinya
Daftar Isi
Doa Islam Sebelum Dan Bangun Tidur: Arab, Latin Dan Artinya - Setelah kita menggunakan waktu seharian penuh untuk belajar, bekerja, bermain dan kegiatan lainnya adakalanya kita memerlukan istirahat. Dengan beristirahat maka energi yang ada di tubuh kita akan segera pulih dan menghilangkan rasa capek dan pegal.
Untuk beristirahat kita dapat melakukan aktivitas tidur malam ataupun tidur siang. Sebelum tidur kita juga dianjurkan untuk bersuci (berwudhu) dan membaca doa khusus supaya selama waktu kita tidur kita diberikan perlindungan dari gangguan jin dan juga kematian, serta mendapat pengampunan dosa.
Rasulullah bersabda:
Diriwayatkan dari Aisyah Ra. berkata:
Dari hadist di atas dapat kita pelajari. Bahwa setiap kali beliau hendak tidur, maka beliau selalu meniupkan napasnya di kedua telapak tangannya sembari membaca doa Al-Mu’awwidzat lalu mengusapkan kedua telapak tangan tersebut ke tubuhnya.
Surah Mu'awwidzaat merupakan dua surah terakhir yang ada di dalam Al Quran juz 30, yaitu surah Al Falaq dan surah An Naas. Dua surah ini termasuk kedalam golongan surah Makkiyah, dan memiliki kedudukan yang tinggi di antara surah-surah lainnya.
Surah Al Falaq
Surah An Naas
Doa Islam Sebelum Tidur: Bahasa Arab Dan Latin Beserta Terjemahannya
Doa Islam Bangun Tidur: Bahasa Arab Dan Latin Beserta Terjemahannya
Demikian isi Bacaan Doa Islam Sebelum Dan Bangun Tidur: Arab, Latin Dan Artinya. Semoga kita dapat mengamalkannya setiap hari agar kita mati dalam keadaan terjaga dan husnul khotimah.
Untuk beristirahat kita dapat melakukan aktivitas tidur malam ataupun tidur siang. Sebelum tidur kita juga dianjurkan untuk bersuci (berwudhu) dan membaca doa khusus supaya selama waktu kita tidur kita diberikan perlindungan dari gangguan jin dan juga kematian, serta mendapat pengampunan dosa.
Rasulullah bersabda:
مَنْ بَاتَ طَاهِرًا، بَاتَ فِي شِعَارِهِ مَلَكٌ، فَلَمْ يَسْتَيْقِظْ إِلَّا قَالَ الْمَلَكُ: اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِعَبْدِكَ فُلَانٍ، فَإِنَّهُ بَاتَ طَاهِرًا
Artinya: Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdoa "Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci". (HR. Ibn Hibban)
Diriwayatkan dari Aisyah Ra. berkata:
كَانَ إِذَا أخَذَ مَضْجَعَهُ نَفَثَ في يَدَيْهِ ، وَقَرَأَ بالمُعَوِّذَاتِ ، ومَسَحَ بِهِمَا جَسَدَهُ . مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ
Artinya: "Jika beliau Saw. hendak tidur, maka beliau meniupkan napas ke dua tangannya dan membaca al-mua'awwidzat lalu mengusapkannya ke tubuhnya." (HR.Bukhari dan Muslim).
Dari hadist di atas dapat kita pelajari. Bahwa setiap kali beliau hendak tidur, maka beliau selalu meniupkan napasnya di kedua telapak tangannya sembari membaca doa Al-Mu’awwidzat lalu mengusapkan kedua telapak tangan tersebut ke tubuhnya.
Surah Mu'awwidzaat merupakan dua surah terakhir yang ada di dalam Al Quran juz 30, yaitu surah Al Falaq dan surah An Naas. Dua surah ini termasuk kedalam golongan surah Makkiyah, dan memiliki kedudukan yang tinggi di antara surah-surah lainnya.
Surah Al Falaq
قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ . مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ . وَمِنْ شَرِّ غَاسِقٍ إِذَا وَقَبَ . وَمِنْ شَرِّ النَّفَّاثَاتِ فِي الْعُقَدِ . وَمِنْ شَرِّ حَاسِدٍ إِذَا حَسَدَ
"Qul auudzu birobbil falaq. Min syarri maa kholaq. Wa min syarri ghoosiqin idzaa waqob. Wa min syarrin naffaatsaati fil ‘uqod. Wa min syarri haasidin idzaa hasad."Artinya: Aku berlindung kepada Allah Yang Menguasai subuh [1]. Dari kejahatan makhluk-Nya [2]. Dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita [3]. Dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul [4]. Dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki [5].
Surah An Naas
قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ النَّاسِ . مَلِكِ النَّاسِ . إِلَهِ النَّاسِ . مِنْ شَرِّ الْوَسْوَاسِ الْخَنَّاسِ . الَّذِي يُوَسْوِسُ فِي صُدُورِ النَّاسِ . مِنَ الْجِنَّةِ وَالنَّاسِ
"Qul auudzu birobbinnaas. Malikin naas. Ilaahin naas. Min syarril waswaasil khonnaas. Alladzii yuwaswisu fii shuduurin naas, minal jinnati wan naas."Artinya: Aku berlindung kepada Allah (yang memelihara dan menguasai) manusia [1]. Raja manusia [2]. Sembahan manusia [3]. Dari kejahatan (bisikan) syaitan yang biasa bersembunyi [4]. Yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia [5]. Dari (golongan) jin dan manusia [6].
Baca juga:
Doa Sebelum Tidur Untuk Umat Islam
Selain berdoa membaca surah al-mua’awwidzat, kita juga dianjurkan untuk membaca doa sebelum tidur supaya kita hanya diberikan kematian dalam keadaan husnul khatimah.Doa Islam Sebelum Tidur: Bahasa Arab Dan Latin Beserta Terjemahannya
بِسْمِكَ اللّهُمَّ اَحْيَا وَ بِسْمِكَ اَمُوْتُ
"Bismika Allahumma ahyaa wa bismika amuut".Artinya: "Dengan nama-Mu ya Allah aku hidup, dan dengan nama-Mu aku mati". (HR.Bukhari dan Muslim).
Doa BangunTidur Untuk Umat Islam
Setelah bangun tidur kita juga dianjurkan untuk membaca doa, hal ini bermaksud untuk mengungkapkan rasa syukur kita kepada Allah Swt. karena kita masih diberikan kesempatan untuk hidup kembali dalam keadaan baik-baik saja.Doa Islam Bangun Tidur: Bahasa Arab Dan Latin Beserta Terjemahannya
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُوْرِ
"Alhamdulillahil ladzi ahyana ba’da ma amatana wa ilaihin nusyur"Artinya: "Segala puji bagi-Mu, ya Allah, yang telah menghidupkan kembali diriku setelah kematianku, dan hanya kepada-Nya nantinya kami semua akan dihidupkan kembali". (HR.Ahmad, Bukhari, dan Muslim).
Demikian isi Bacaan Doa Islam Sebelum Dan Bangun Tidur: Arab, Latin Dan Artinya. Semoga kita dapat mengamalkannya setiap hari agar kita mati dalam keadaan terjaga dan husnul khotimah.
Promo Menarik
Diskon Barang Elektronik Di Lazada Hingga 80%
Cek disini
Promo Cuci Gudang, Diskon Sampai 50%
Cek disini
Murah Pol - Barang Murah Berkualitas Mewah
Cek disini
Tampil Cantik Gak Perlu Mahal - Diskon 50%
Cek disini
Kumpulan Barang Untuk Kesehatan - Diskon 50%
Cek disini