Pengertian Dan Contoh Simbiosis Mutualisme Beserta Gambarnya
Daftar Isi
Pengertian Dan Contoh Simbiosis Mutualisme Beserta Gambarnya - Apa yang dimaksud dengan simbiosis? pertanyaan tersebut akan sering muncul saat kalian belajar tentang pelajaran IPA biologi.
Simbiosis merupakan semua jenis interaksi biologis antara dua mahkluk hidup. Dalam pelajaran biologi umumnya simbiosis dibagi menjadi 3 bagian, yaitu simbiosis mutualisme, parasitisme dan komensalisme. Untuk penjelasan mengenai simbiosis mutualisme akan kita bahas di artikel ini.
Pengertian Dan Contoh Simbiosis Mutualisme Beserta Gambar Dan Penjelasannya
Pengertian Simbiosis Mutualisme
Pengertian simbiosis mutualisme adalah suatu interaksi atau hubungan dua jenis mahkluk hidup yang saling menguntungkan di kedua belah pihak, sehingga tidak ada pihak yang dirugikan.
Simbiosis mutualisme contohnya dapat kita jumpai pada ekosistem, baik itu hubungan antar jenis flora, fauna maupun manusia. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang contoh simbiosis mutualisme beserta penjelasannya, berikut ini adalah rangkumannya.
Contoh Simbiosis Mutualisme Dan Penjelasannya
1. Kerbau Dengan Burung Jalak
Contoh gambar simbiosis mutualisme kerbau dengan burung jalak | Pexels @harvey-sapir |
Burung jalak yang hinggap di tubuh kerbau biasanya mereka memakan kutu-kutu yang ada di tubuh kerbau. Dalam hubungan ini burung jalak telah untung karena mendapatkan makanan, sedangkan kerbau juga diuntungkan burungkan jalak karena kutu pada dirinya telah hilang.
2. Bunga Dengan Kupu-Kupu
Contoh gambar simbiosis mutualisme bunga dengan lebah | Pexels @katie-burandt |
Contoh simbiosis mutualisme yang paling terkenal ialah hubungan antara bunga dengan kupu-kupu. Keuntungan yang didapat dari kupu-kupu yakni mendapatkan makanan berupa sari bunga/nektar dari bunga.
Sedangkan manfaat yang didapat oleh bunga tersebut yaitu dapat membantu proses penyerbukan, karena kaki kupu-kupu yang menyentuh pada putik dan benang sari pada bunga, sehingga serbuk sari menempel pada putik dan terjadilah penyerbukan bunga.
3. Bunga Dengan Lebah
Contoh gambar simbiosis mutualisme bunga dengan lebah | Pexels @pixabay |
Sama halnya dengan kupu-kupu, serangga lain seperti lebah juga mencari makanan dari nektar pada bunga untuk dijadikan makanannya. Sedangkan keuntungan yang diperoleh bunga yaitu dapat mengalami penyerbukan.
Baca juga:
4. Manusia Dengan Tumbuhan
Contoh gambar simbiosis mutualisme manusia dengan tumbuhan | Pexels @tiia-pakk |
Salah satu contoh simbiosis mutualisme yang sederhana adalah interaksi antar manusia dengan tumbuhan. Manusia bernafas dengan menghirup oksigen yang dihasilkan oleh tumbuhan, di sisi lain manusia mengeluarkan karbondioksida yang dapat membantu proses fotosintesis untuk tumbuhan.
5. Manusia Dengan Bakteri e-coli
Contoh gambar simbiosis mutualisme manusia dengan bakteri e-coli | livescience.com |
Dalam tubuh manusia terdapat bakteri yang bernama escherichia coli (disingkat e-coli). Bakteri ini terdapat di dalam usus besar manusia yang berfungsi untuk mengurangi bakteri jahat dan mempercepat proses pembusukan di usus besar.
Selain itu bakteri e-coli juga membantu tubuh manusia untuk memproduksi vitamin K. Sedangkan keuntungan yang diperoleh bakteri ini adalah mendapatkan sisa makanan yang ada di usus besar.
6. Anemon Laut Dengan Ikan Badut
Contoh gambar simbiosis mutualisme anemon dengan ikan badut | Pexels @tom-fisk |
Contoh simbiosis mutualisme yang terdapat di dalam ekosistem selanjutnya yaitu hubungan antara anemon dengan ikan badut. Anemon dapat berguna sebagai sarang sekaligus persembunyian ikan badut dari serangan predator. Di sisi lain, ikan badut memakan parasit yang menempel pada tentakel anemon dan membersihkan dari kotoran.
7. Petani Dengan Burung Hantu
Contoh gambar simbiosis mutualisme petani dengan burung hantu | Pexels @erik-karits |
Selain dengan tumbuhan, manusia juga memiliki hubungan yang saling menguntungkan dengan hewan khususnya bagi para petani dengan burung hantu. Burung hantu biasanya memburu tikus yang ada di sawah atau ladang untuk mencari makan, dan tikus ini dianggap sebagai hama oleh para petani. Maka keuntungan yang didapat para petani yaitu sawah mereka terbebas dari serangan hama.
Demikianlah penjelasan mengenai Pengertian Dan Contoh Simbiosis Mutualisme Beserta Gambarnya.
Promo Menarik
Diskon Barang Elektronik Di Lazada Hingga 80%
Cek disini
Promo Cuci Gudang, Diskon Sampai 50%
Cek disini
Murah Pol - Barang Murah Berkualitas Mewah
Cek disini
Tampil Cantik Gak Perlu Mahal - Diskon 50%
Cek disini
Kumpulan Barang Untuk Kesehatan - Diskon 50%
Cek disini