Pengertian Dan Contoh Kata Depan (Preposisi) Dalam Bahasa Indonesia
Daftar Isi
Pengertian Dan Contoh Kata Depan (Preposisi) Dalam Bahasa Indonesia - Mungkin di antara kalian belum mengetahui Apa itu preposisi atau kata depan? Apa fungsi dari kata depan? Bagaimana bentuk kata depan? Bagaimana cara penggunaan kata depan yang benar?. Untuk menjawab persoalan tersebut, saya di sini akan menunjukkan beberapa contoh kata depan yang tepat untuk kalian pelajari guna menambah wawasan Bahasa Indonesia kalian.
Pengertian Kata Depan (Preposisi) Dan Macam Macam Contoh Kata Depan Beserta Fungsinya Dalam Bahasa Indonesia
Belajar memahami kata depan bahasa indonesia |
Pengertian Kata Depan (Preposisi)
Preposisi adalah nama lain dari kata depan. Secara sintaksis (tata letak atau susunan kalimat), preposisi diletakkan sebelum kata benda, kata kerja ataupun kata keterangan. Sedangkan secara semantis (makna), preposisi berguna untuk menandai berbagai hubungan makna antara kata yang berada di depan preposisi dengan kata yang di belakang preposisi.
Macam Macam Bentuk Kata Depan
- Kata depan dasar. Misal: di, ke, dari, guna, dalam, atas, berkat, oleh.
- Kata depan berimbuhan atau berafiks. Misal: beserta, bersama, semenjak, menjelang, terhadap, kepada.
- Kata depan gabungan atau majemuk. Misal: daripada, kepada, atas nama, antara...dan, antara...dengan.
Aturan Penulisan Kata Depan
1. Penggunaan kata depan "di, ke, dari" penulisannya harus dipisah dari kata yang ada di belakangnya apabila digunakan untuk menyatakan suatu tempat.
Contoh:
- Fania tinggal di Surabaya.
- Ayah baru saja berangkat kerja ke kantor.
- Kakak pulang dari sekolah.
2. Penggunaan kata depan "di, ke, dari" penulisannya harus disambung dengan kata yang ada di belakangnya jika kata depan tersebut berfungsi sebagai kata imbuhan.
Contoh:
- Adi dimarahi ibunya.
- Berikan surat ini kepada Rani.
- Lebih baik kita terlambat daripada tidak datang.
3. Penggunaan kata depan pada sebuah kalimat berupa judul harus ditulis menggunakan huruf kecil, namun jika berada di awal kalimat maka harus menggunakan huruf kapital.
Contoh:
- Berpetualang ke Negeri Dongeng
- Antara Kawan dan Lawan
Baca juga:
Macam Macam Peran Semantis (Makna) Pada Kata Depan (Preposisi)
- Sebagai penanda tempat: di, ke, dari.
- Sebagai penanda peruntukan: bagi, untuk.
- Sebagai penanda sebab: karena, sebab.
- Sebagai penanda kesertaan atau cara: dengan, sambil, beserta, bersama.
- Sebagai penanda pelaku: oleh.
- Sebagai penanda waktu: pada, hingga, sampai, sejak, semenjak, menjelang.
- Sebagai penanda ihwal peristiwa: tentang, mengenai.
- Sebagai penanda milik: dari.
Macam Macam Fungsi Kata Depan (Preposisi)
- Menyatakan suatu tempat: di, pada, dalam, atas dan antara.
- Menyatakan suatu arah asal: dari.
- Menyatakan suatu arah tujuan: ke, kepada, akan, dan terhadap.
- Menyatakan suatu pelaku: oleh.
- Menyatakan suatu alat: dengan dan berkat.
- Menyatakan suatu perbandingan: daripada.
- Menyatakan suatu hal atau masalah: tentang dan mengenai.
- Menyatakan suatu akibat: hingga dan sampai.
- Menyatakan suatu tujuan: untuk, buat, guna, dan bagi.
Macam Macam Contoh Kata Depan Berdasarkan Fungsinya
1. Contoh Kata Depan Dalam
Dipakai dalam menyatakan sebuah "tempat berada", dan diletakkan di depan kata benda sebagai variasi dari kata depan "di dalam".
Contoh: Dilarang berisik dalam kelas.
2. Contoh Kata Depan Atas
Menyatakan suatu "tempat", terletak di depan kata benda sebagai campuran dari kata depan "di atas".
Contoh: Selama ini mereka berjuang atas keadilan.
Menghubungkan predikat intransitif dengan pelengkapnya.
Contoh: Kami turut berduka atas wafatnya almarhum.
Dipakai dalam ungkapan yang sudah tetap.
Contoh: Atas nama, atas anjuran, atas permintaan, dsb.
3. Contoh Kata Depan Antara
Berfungsi untuk menyatakan "jarak", dan digunakan di depan dua kata benda berupa tempat yang dirangkaikan dengan kata depan "dan".
Contoh: Perbandingannya seperti antara langit dan bumi.
Menyatakan "dua pihak", dipakai di dua kata benda berupa orang atau diorangkan yang dirangkaikan menggunakan kata depan "dengan".
Contoh: Rapat PBB telah dimulai untuk mendamaikan perselisihan wilayah antara Indonesia dengan Cina.
Berguna untuk menyatakan "suatu tempat, suatu saat, suatu keadaan atau perihal", dipakai di muka dua kata benda yang menyatakan tempat atau waktu maupun keadaan yang dirangkaikan dengan kata depan "sampai" atau "hingga".
Contoh: Dia selalu melewati jalan ini antara jam 6 sore sampai jam 8 malam.
4. Contoh Kata Depan Kepada
Menyatakan suatu "tempat yang dituju", dipakai di depan objek dalam kalimat yang predikatnya mengandung "tertuju terhadap sesuatu".
Contoh: Barang bukti tersebut telah diserahkan kepada pihak kepolisian.
Menyatakan "arah yang dituju".
Contoh: Dia telah mengungkapkan semua perasaannya kepada Aldo.
5. Contoh Kata Depan Akan
Dipakai untuk menunjukkan suatu "objek".
Contoh: Mereka sudah bosan akan suasana seperti ini.
Menguatkan kata yang di belakangnya, dapat dipakai sebagai tumpuan kalimat.
Contoh: Kamu tidak perlu memikirkan akan hutangmu lagi.
6. Contoh Kata Depan Terhadap
Menyatakan "sasaran perbuatan", terletak di belakang kata benda yang menyatakan kata benda berupa orang atau diorangkan.
Contoh: Dia sangat santun terhadap kedua orangtuanya.
Menyatakan "perihal", dipakai di muka kata.
Contoh: Kami sangat percaya terhadap keputusanmu.
7. Contoh Kata Depan Oleh
Menyatakan "pelaku atas perbuatannya".
Contoh: Jembatan ini diresmikan oleh Kepala Desa.
Menyatakan suatu "sebab", dipakai pada kalimat yang predikatnya berupa kata sifat atau yang menyatakan keadaan.
Contoh: Kebun mereka telah diserang oleh ulat bulu.
8. Contoh Kata Depan Dengan
Menyatakan suatu "alat", dipakai di depan kata benda berupa alat.
Contoh: Mereka menebang pohon itu dengan gergaji mesin.
Menyatakan "kesertaan", dan digunakan di depan kata benda yang terutama menyatakan orang.
Contoh: Dia pergi dengan temannya.
Menyatakan "cara atau sifat perbuatan", terletak di depan kata sifat atau kata keterangan.
Contoh: Saya terima hadiah ini dengan senang hati.
9. Contoh Kata Depan Berkat
Kata depan "tentang" dipakai di depan kata benda atau frasa benda guna menyatakan "sebab yang memberikan pengaruh untuk terjadinya sesuatu".
Contoh: Saya berhasil lulus ujian berkat bimbinganmu selama ini.
9. Contoh Kata Depan Tentang
Kata depan "tentang" dipakai di depan kata benda atau frasa benda untuk menyatakan "perihal atau masalah".
Contoh: Para buruh itu berdemo tentang undang-undang cipta kerja.
10. Contoh Kata Depan Sampai
Menyatakan "batas tempat atau batas waktu", terletak di depan kata tempat atau waktu.
Contoh: Dia belum datang sampai saat ini.
11. Contoh Kata Depan Guna
Lazimnya dipakai untuk menyatakan pertalian "perihal", yang berguna sebagai varian kata depan "untuk". Kata ini dipakai di depan kata benda berimbuhan gabung ke-an.
Contoh: Guna kenyamanan pelanggan, kami siap melayani sepenuh hati.
12. Contoh Kata Depan Demi
Menyatakan "tekad", diletakkan di depan kata berimbuhan ke-an.
Contoh: Demi kesetiaan diriku padamu, aku rela berkorban untukmu.
Berguna untuk menyatakan "berurutannya satu dari satu yang lain".
Contoh: Dia meminum jus tersebut seteguk demi seteguk.
Menyatakan "sumpah", yang dipakai di depan nama Tuhan, Dewa, Raja dan lainnya yang dianggap sebagai penguasa atau kepercayaan.
Contoh: Demi Allah saya tidak melakukan perbuatan itu.
13. Contoh Kata Depan Untuk
Menyatakan "tujuan atau sasaran perbuatan", diletakkan di depan kata benda berupa orang.
Contoh: Ayah memberikan hadiah ulang tahun untuk ibu.
Menyatakan pertalian perihal di depan kata benda atau frasa benda.
Contoh: Dia rela bekerja keras untuk kebutuhan hidupnya sehari-hari.
14. Contoh Kata Depan Bagi
Menyatakan adanya pertalian "perihal" yang berguna seperti kata depan "untuk".
Contoh: Para donatur mengumpulkan donasi bagi para korban bencana banjir.
15. Contoh Kata Depan Menurut
Menyatakan "sesuai dengan yang dikatakan", dipakai di depan kata benda atau frasa benda yang dinyatakan sebagai orang.
Contoh: Menurut hukum adat yang berlaku di desa ini, dia telah melanggar peraturan.
Demikian informasi ringkas mengenai Pengertian Dan Contoh Kata Depan (Preposisi) Dalam Bahasa Indonesia. Semoga kalian dapat memahaminya dengan baik.
Promo Menarik
Diskon Barang Elektronik Di Lazada Hingga 80%
Cek disini
Promo Cuci Gudang, Diskon Sampai 50%
Cek disini
Murah Pol - Barang Murah Berkualitas Mewah
Cek disini
Tampil Cantik Gak Perlu Mahal - Diskon 50%
Cek disini
Kumpulan Barang Untuk Kesehatan - Diskon 50%
Cek disini